TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 2:7

Konteks
2:7 Maka pergilah orang-orang itu, mengejar mereka ke arah sungai Yordan, h  ke tempat-tempat penyeberangan, dan ditutuplah pintu gerbang, segera sesudah pengejar-pengejar i  itu keluar.

Nehemia 13:19

Konteks
13:19 Kalau sudah remang-remang di pintu-pintu gerbang Yerusalem menjelang hari Sabat, s  kusuruh tutup pintu-pintu dan kuperintahkan supaya jangan dibuka sampai lewat hari Sabat. Dan aku tempatkan beberapa orang dari anak buahku di pintu-pintu gerbang, supaya tidak ada muatan yang masuk pada hari Sabat.

Yesaya 60:11

Konteks
60:11 Pintu-pintu gerbangmu v  akan terbuka senantiasa, baik siang maupun malam tidak akan tertutup, supaya orang dapat membawa kekayaan bangsa-bangsa w  kepadamu, sedang raja-raja x  mereka ikut digiring sebagai tawanan.

Yehezkiel 47:1-2

Konteks
Sungai yang keluar dari Bait Suci
47:1 Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu Bait Suci, dan sungguh, ada air b  keluar dari bawah ambang pintu Bait Suci itu dan mengalir menuju ke timur; sebab Bait Suci juga menghadap ke timur; dan air itu mengalir dari bawah bagian samping kanan dari Bait Suci 1  itu, sebelah selatan mezbah. c  47:2 Lalu diiringnya aku ke luar melalui pintu gerbang utara d  dan dibawanya aku berkeliling dari luar menuju pintu gerbang luar yang menghadap ke timur, sungguh, air itu membual dari sebelah selatan.

Yehezkiel 47:12

Konteks
47:12 Pada kedua tepi sungai r  itu tumbuh bermacam-macam pohon buah-buahan, yang daunnya tidak layu dan buahnya s  tidak habis-habis; tiap bulan ada lagi buahnya yang baru, sebab pohon-pohon itu mendapat air dari tempat kudus t  itu. Buahnya menjadi makanan dan daunnya menjadi obat. u "

Wahyu 21:25

Konteks
21:25 dan pintu-pintu gerbangnya o  tidak akan ditutup p  pada siang hari, sebab malam tidak akan ada lagi di sana 2 ; q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[47:1]  1 Full Life : AIR KELUAR DARI ... BAIT SUCI.

Nas : Yeh 47:1-12

Dalam penglihatan ini, Yehezkiel melihat sebuah sungai pemberi hidup yang mengalir dari Bait Suci. Sementara mengalir, sungai ini makin dalam dan lebar (ayat Yeh 47:2-5), memberi hidup dan kesuburan pada segala sesuatu yang tersentuh olehnya (ayat Yeh 47:9-12). Sungai ini mengalir ke Laut Mati dan menghilangkan unsur kematiannya (ayat Yeh 47:8-9). Tujuan sungai ini ialah membawa hidup berkelimpahan dan kesembuhan dari Allah bagi negeri itu dan penduduknya (ayat Yeh 47:12).

  1. 1) Sungai ini mirip dengan sungai yang mengalir dari Taman Eden (Kej 2:8-10) dan sungai air kehidupan di Yerusalem Baru (Wahy 22:1-2; bd. Za 14:8), yang mengalir dari takhta Allah.
  2. 2) Sungai ini juga mirip dengan sungai yang disebutkan oleh Yesus, "Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran air hidup" (Yoh 7:38). "Air hidup" ini ialah Roh Kudus dan berkat-berkat hidup yang dibawa-Nya.

[21:25]  2 Full Life : MALAM TIDAK AKAN ADA LAGI DI SANA.

Nas : Wahy 21:25

Ini hanya menunjuk kepada Kota Kudus itu, karena Yohanes tidak mengatakan bahwa di bumi yang baru itu tidak akan ada lagi malam. Beberapa orang percaya bahwa di luar kota itu masih akan ada malam, karena Allah telah berjanji bahwa siang dan malam tidak akan pernah lenyap (bd. Mazm 148:3-6; Yes 66:22-23; Yer 33:20-21,25).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA